Heboh KAKI Kalsel Akhirnya Desak Kejaksaan Hadirkan Eks Bupati Tanah Bumbu di Persidangan

Aksi demo ini digelar massa di depan Kantor Kejaksaan Tinggi Kalimantan Selatan, Rabu siang (20/04/2022). Dengan membentangkan sejumlah spanduk bertuliskan aspirasi, puluhan massa dari Komite Anti Korupsi Indonesia (KAKI) Kalsel dan perwakilan mahasiswa ULM, mendesak Kejati Kalsel untuk menghadirkan mantan Bupati Tanbu Mardani H Maming di pengadilan Tipikor Banjarmasin.
Aksi ini terkait kasus dugaan gratifikasi yang melibatkan mantan kepala dinas energi dan sumber daya mineral Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, Dwi Djono Putrohadi Sutopo, yang ditetapkan sebagai terdakwa kasus suap dan gratifikasi Izin Usaha Pertambangan (IUP) batu bara.
Menurut ketua LSM KAKI Kalsel, Akhmad Husaini, mantan Bupati Tanah Bumbu Mardani H Maming, sudah tiga kali mangkir dalam persidangan, karena berhalangan dan sakit. Padahal ia merupakan saksi fakta. Diketahui mantan Bupati Tanbu Mardani H Maming mencuat namanya dalam persidangan kasus gratifikasi peralihan Izin Usaha Tambang di Kabupaten Tanah Bambu, saat persidangan di pengadilan tindak pidana korupsi Banjarmasin.   Tim Liputan
https://mci.life/heboh-kaki-kalsel-akhirnya-desak-kejaksaan-hadirkan-eks-bupati-tanah-bumbu-di-persidangan/?feed_id=478&_unique_id=626011749436e

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama